Our Feeds
Internasional

Monday, October 23, 2006

Tony

Peternakan Moderen

 

Pemkab Karo akan Kembangkan Peternakan Moderen di Mbal-mbal Nodi

22 Oktober 2006 jam 21:21
Kabanjahe (SIB)

Pemkab Karo akan mengembangkan peternakan sapi modern di areal Perjalangan Mbal-mbal Nodi Desa Mbal-mbal Petarum Kecamatan Lau Baleng Kabupaten Karo, didukung dengan tenaga ahli peternakan serta akan mendatangkan bibit ternak unggul dari luar Tanah Karo yang pada hakekatnya untuk meningkatkan prekonomian peternak.

Demikian disampaikan Bupati Karo Drs DD Sinulingga saat bertemu dengan kelompok Tani Ternak Merih Unggul, Kamis (19/10) di areal peternakan Nodi bersama Sekdakab Karo Drs Sumbul S Depari MSc, Kadis Pertanian dan Peternakan Ir Sidarta Pinem, Kadis Koperasi dan PKM Drs Kawar Berahmana, Kabag Umum Drs Budiman Sembiring, Kabag Humas Drs Robert Peranginangin, Kadis PUD Firman Amin Kaban dan Dinas Kehutanan Kabupaten Karo.

DD Sinulingga mengatakan, areal peternakan Mbal-mbal Nodi yang cukup luas juga sangat berpotensi untuk meningkatkan kesejahteraan peternak di daerah itu, tentunya dengan merobah pola beternak secara modern dan meninggalkan sistim tradisional.

Perubahan sistim perternakan modern yang dimaksud bupati, dari sisi pengadaan bibit/pejantan, makanan, juga sarana dan prasarana pendukung peternakan lainnya, seperti penanaman rumput makanan ternak, pengalokasian kandang ternak, pengadaan air untuk minum, kebersihannya, jalan, serta sarana pendukung lainnya.

Ia juga menambahkan, areal Perjalangen Nodi yang lebih kurang 1000 hektare dinilai sangat potensial sebagai lahan peternakan modern. Untuk itu, Pemkab Karo akan mengalokasikan dana APBD pada tahun 2007 mendatang guna mewujudkan Mbal-Mbal Nodi menjadi sentra peternak modern.

Semua itu bisa berhasil asal mau mematuhi aturan yang akan diberikan, serta mau bekerja sama sesama peternak dan pemerintah, semoga peternak akan kelak menjadi peternak modern sehingga dapat meningkatkan tarif perekonomian di daerah ini, ujar bupati.

Bupati menyarankan kelompok ternak Merih Unggul agar membentuk koperasi yang tujuannya demi kelancaran pengelolaan, pengembangan dan pemasaran peternakan itu sendiri. Kelompok tani ternak berbentuk koperasi, juga akan bertujuan mendapatkan kemudahan-kumudahan, seperti pemasaran dan perolehan bibit/pejantan unggul.

Di tempat yang sama, ahli ternak Lembu/sapi Petrus Sitepu didampingi ahli pakan ternak Simon Ginting mengatakan, untuk menjadi peternak maju dan sejahtera, lebih dahulu harus mengerti kebutuhan ternak dan pengelolaannya, seperti rumput-rumputan, air, pemeriksaan kesehatan dan kandang.

Beternak ada dua cara, beternak di dalam kandang atau pemeliharaannya hanya di kandang dan peternakan lepas atau jelasnya ternak dilepas dan makanannya ditanam di satu areal yang luas.

Pada kesempatan itu juga Bupati Karo akan merencanakan penanaman rumput, serta membangun bendungan-bendungan penahan air serta membuat sarana jalan melalui dana APBD 2007 nanti.

Dalam kunjungan kerjanya, DD Sinulingga, meninjau ruang sekolah SD Inpres Paya Mbelang yang hanya memiliki 3 ruang belajar. Pada kesempatan itu, bupati sangat prihatin melihat kekurangan ruang belajar sekolah tersebut. Bupati berbincang-bincang dengan kepala sekolah seputar proses belajar mengajar dan tentang satu ruang belajar yang dijadikan dua ruang kelas, serta jumlah tenaga pengajar hingga saat ini masih kurang.

Subscribe to this Blog via Email :
Previous
Next Post »